Lirik Lagu 'Cinta Sampai Mati' Kangen Band Viral di TikTok
Kangen Band kembali merilis lagu terbarunya dengan judul 'Cinta Sampai Mati'. Lagu dan video klip yang viral di TikTok ini
Baca Juga
Kangen Band kembali merilis lagu terbarunya dengan judul 'Cinta Sampai Mati'. Lagu dan video klip yang viral di TikTok ini ternyata banyak netizen yang tidak tahu kalau lagu tersebut milik Kangen Band. Padahal video klip lagu terbaru ini sudah bisa di tonton di channel YouTube Kangen Band Official.
Di video klip lagu 'Cinta Sampai Mati' ini, Kangen Band tampil dalam formasi lengkap. Termasuk hadirnya sanga drummer yaitu Baim yang selama ini banyak dipertanyakan kehadirannya. Karena menurut kabar, group musik asal Bandar Lampung yang dibentuk pada 4 Juli 2005 silam ini dikabarkan sedang tidak baik-baik saja.
Namun dengan hadirnya lagu terbaru mereka ini menepis anggapan semua itu. Didalam video klip ini tampil formasi lengkap yaitu Maesa Andika Setiawan (Andika) atau yang biasa dikenal dengan Babang Tamvan, Eren atau Erna Tri Suryani, Dodhy (Dodhy Hardianto), Tama atau Rustam Wijaya, Bebe (Novri Azwar), Muhammad Barry Alfarizzi atau Izzy dan Baim atau Halim Kurniawan.
Pencipta Lagu Cinta Sampai Mati
Banyak juga yang menanyakan siapa yang menciptakan lagu ini? Lagu yang viral lewat aplikasi hiburan TikTok ini ternyata ciptaan dari Ayu Rizky Yani, istri gitaris Kangen Band sendiri yaitu Doddy. Lagu ini menceritakan tentang sebuah kisah percintaan abadi, yaitu sepasang kekasih yang saling mencitai sampai akhir hayat mereka.
Lirik Lagu Cinta Sampai Mati
Buat kalian yang ingin menghafal lirik dari lagu ini, dibawah sudah saya tuliskan untuk kalian. Liriknya sangat simpel dan mudah diingat.
Duhai engkau sang belahan jiwa
Namamu terukir dalam pusara
Disetiap langkah ku selalu berdoa
Semoga kita bersama
Cahaya... Kau tambatan hatiku
Labuhkanlah cintamu di hidupku
Kuingin kau tahu betapa merindu
Hiduplah engkau denganku
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Bersujud dan lalu aku meminta
Semoga kita bersama
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Cintaku untukmu selalu terjaga
Dan aku pasti setia
Haa...aa...aa
Cahaya... Kau tambatan hatiku
Labuhkanlah cintamu di hidupku
Kuingin kau tahu betapa merindu
Hiduplah engkau denganku
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Bersujud dan lalu aku meminta
Semoga kita bersama
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Cintaku untukmu selalu terjaga
Dan aku pasti setia
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Bersujud dan lalu aku meminta
Semoga kita bersama
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Cintaku untukmu selalu terjaga
Dan aku pasti setia
Dengarkanlaaaahh...
Download Mp3 Lagu Cinta Sampai Mati
Jika ingin menggunakan lagu ini sebagai ringtone di ponsel kalian, kalian bisa mendownload filenya langsung dalam bentuk Mp3 dengan kualitas bagus dan full versi. File bisa langsung didownload tanpa dialihkan kemana-mana. Silahkan download dibawah ini dengan cara mengklik tanda titik 3 yang akan memunculkan tombol downloadnya
Video Klip
Untuk video klip aslinya sebenarnya sudah bisa ditonton di channel youtube Kangen Band Official dan sudah saya sematkan juga dibawah ini:
Itulah sekilas tentang lagu Cinta Sampai Mati yang saat ini viral di media hiburan dan banyak yang menanyakan penyanyi dari lagu ini. Lagu ini merupakan karya asli dari group musik Kangen band.