Saran Pencarian

Dapat SMS Untuk Orang Lain di Ponsel Kita, Kok Bisa ya?

Dapat SMS Untuk Orang Lain di Ponsel Kita, Kok Bisa ya?
Bisa saja, jawabannya adalah ada pada aplikasi yang digunakan oleh orang lain tersebut. Pernahkah Anda mendapatkan SMS untuk orang lain di ponsel Anda sendiri? Padahal Anda tidak tahu menahu namun ada SMS istimewa yang Anda terima.
Bisa saja, jawabannya adalah ada pada aplikasi yang digunakan oleh orang lain tersebut. Pernahkah Anda mendapatkan SMS untuk orang lain di ponsel Anda sendiri? Padahal Anda tidak tahu menahu namun ada SMS istimewa yang Anda terima. Bagaimana caranya SMS tersebut masuk dan diterima di ponsel Anda? Singkat saja, seperti yang telah disebutkan sebelumnya hal ini terjadi karena penggunaan aplikasi yang ada di ponsel orang lain yang memberikan izin akses ke kontak yang ada di ponsel mereka, sedangkan di ponsel tersebut ada nomor kontak Anda.

Dapat SMS Untuk Orang Lain di Ponsel Kita
Begini caranya...
Ketika ada teman Anda yang memasang sebuah aplikasi ke ponselnya, maka sebelum aplikasi tersebut dipasang ada pemberitahuan untuk menyetujui akses yang bisa dilakukan oleh aplikasi yang akan dipasang tersebut. Ada beberapa pilihan dari izin aplikasi yang sebenarnya boleh disetujui dan tidak boleh disetujui, atau tidak disetujui sama sekalipun bisa dilakukan tapi terkadang aplikasi tidak bisa berjalan.

Saat melakukan pemasangan aplikasi ada pilihan izin seperti terlihat pada gambar yaitu:

Dapat SMS Untuk Orang Lain di Ponsel Kita

Izin Aplikasi

  • Read your contacts, apa artinya? Aplikasi yang akan dipasang akan membaca seluruh kontak yang ada didalam ponsel.
  • Access location, Aplikasi bisa mengetahui akses lokasi yang digunakan didalam ponsel.
  • Record audio, Aplikasi bisa mengetahui audio yang terekam didalam ponsel.
  • Read call log and read phone status, Aplikasi bisa membaca riwayat panggilan dan status ponsel.
  • Send and view SMS, Aplikasi bisa mengirim SMS dan melihat SMS didalam ponsel.
  • Modify, delete, read contents SD card, Aplikasi bisa memodifikasi, menghapus dan membaca isi memory eksternal (SD card) ponsel.
Jika ada opsi izin seperti itu, apa yang harus Anda lakukan? Melanjutkan memasang aplikasi atau tidak. Jika iya untuk melanjutkan pemasangan aplikasi, maka besar kemungkinan sebagian data yang ada didalam ponsel Anda bisa diketahui oleh aplikasi yang telah dipasang tersebut. Data yang ada akan disimpan didalam aplikasi dan jika aplikasi tersebut memiliki server selalu terhubung, maka data yang ada juga akan tersimpan didalam server aplikasi. Jika data server aplikasi dibuka oleh pemilik aplikasi di komputernya maka data yang ada sudah berada ditangan mereka dan mereka bisa menggunakannya kapan saja dan dimana saja, bahkan menjualnya ke pihak lain.

Bagaimana dengan SMS untuk orang lain yang Anda terima di ponsel Anda?
Sepertinya yang telah dijelaskan diatas, karena ada izin yang memperbolehkan sebuah aplikasi untuk membaca seluruh nomor kontak yang ada di ponsel orang lain atau ponsel teman Anda dan didalam ponsel mereka ada nomor ponsel Anda. Sehingga aplikasi tersebut menggunakan nomor ponsel Anda dan mengirimkan SMS tersebut ke ponsel Anda.

Gambar diatas adalah salah satu contoh aplikasi yang menggunakan opsi izin dengan pilihan yang berbeda dengan aplikasi yang lainnya. Untuk itu agar data ponsel tetap aman, perhatikan opsi izin yang ditetapkan oleh aplikasi yang akan dipasang ke ponsel Anda. Dan jangan terlalu mengambil kesimpulan kalau ponsel Anda terkena virus, terkena hack atau apapun, karena itu semua terjadi bisa saja karena pemberian izin pada aplikasi yang terpasang pada ponsel Anda sehingga dengan mudah orang lain mengetahui data-data yang ada didalam ponsel.

Pertanyaan terakhir, masih amankah ponsel yang kita gunakan? yuk berpikir bareng-bareng hehee...
Ambil Kesempatan Selagi Ada Peluang, Walau Peluang itu Tidak Membuatmu Sukses. Setidaknya Kamu Pernah Mendapatkan Kesempatan. ~ DigitalPoin

Posting Komentar